JAKARTA - Wakil Presiden RI Jusuf Kalla beserta Mufidah Jusuf Kalla melaksanakan sholat subuh berjamaah bersama Ustad Abdul Somad di Masjid Sunda Kelapa, Jakarta Pusat, Minggu (4/2/2018).
Juru Bicara Wapres RI, Husain Abdullah mengatakan, Kalla melakukan pertemuan itu dalam kapasitasnya sebagai Ketua Dewan Masjid Indonesia (DMI).
Selain Kalla dan istri, turut hadir dan Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Jenderal Budi Gunawan dan Wakapolri Komjen Syafruddin.