JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tjahjo Kumolo membawa tiga Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih menyambangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, pada hari ini. Mereka yang dibawa ke KPK oleh Tjahjo pada hari ini merupakan yang terakhir.
Adalah pasangan Arinal Djunaidi dan Chusnunia Chalim selaku Gubernur dan Wakil Gubernur Lampung masa jabatan 2019-2024. Kemudian, Gubernur Maluku, Murad Ismail bersama wakilnya Barnabas Orno, serta Gubernur Maluku Utara, Abdul Ghani Kasuba beserta wakilnya Al Yasin Ali.
"Hari ini adalah pelantikan Gubernur terakhir hasil Pilkada yaitu Lampung. Kemudian kemarin Maluku dan Maluku Utara. Seperti biasa setelah dilantik kan kita ajak ke KPK untuk berdiskusi dan berdialog yang berkaitan strategi pencegahan korupsi dan hal-hal yang apa mungkin ada masukan dari ketua yang KPK yang ada," kata Tjahjo di Gedung KPK, Rabu (12/6/2019).
Sekadar informasi, Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Gubernur dan Wagub Lampung, Arinal Djunaidi-Chusnunia Chalim (Nunik), pada hari ini. Pasangan tersebut dilantik di Istana Negara, Jakarta.