JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melangsungkan pertemuan dengan Ketua Umum yang sekaligus Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), di Istana Merdeka, Jakarta pada Kamis 9 Oktober 2019 kemarin.
Mengenai hal itu, Partai Persatuan Pembangunan (PPP) salah satu parpol pengusung Jokowi, tak khawatir pertemuan antara Jokowi dan SBY membuat jatah menteri bagi partai berlambang Kakbah ini menjadi berkurang.
“Masak khawatir, Pak Jokowi gak akan meninggalkan PPP kok,” ujar Sekjen PPP, Arsul Sani kepada wartawan, Jumat (11/10/2019).
Baca juga: Demokrat Pasrah soal Jatah Menteri dari Jokowi
Arsul berujar, PPP menyerahkan sepenuhnya kepada Jokowi jika memang ada partai di luar Koalisi Indonesia Kerja yang ingin bergabung dalam koalisi. Namun, lanjut Arsul mengisyaratkan partai yang baru bergabung harus tertib menjaga aturan yang ada.