SEMARANG - Kawasan Kota Lama Semarang, Jawa Tengah diproyeksikan menjadi pusat industri kreatif atau creative hub Jawa Tengah. Untuk itu, kawasan Kota Lama perlu diisi berbagai kegiatan, mulai seni-budaya hingga ekonomi kreatif.
"Mungkin ke depan Kota Lama ini menjadi sebuah creative hub bagi Jawa Tengah. Ini sudah direstorasi dengan baik, sekarang yang penting ada aktivitas yang baik terutama berkaitan dengan ekonomi kreatif dan industri kreatif Kota Semarang dan Jawa Tengah," kata Presiden Joko Widodo saat berkunjung dan berkeliling Kawasan Kota Lama, Senin (30/12/2019).
Baca Juga: Jokowi Akan Tinjau Kota Lama Semarang hingga Resmikan BLK Komunitas di Kendal
Jokowi sapaan akrab Joko Widodo mengatakan, kawasan Kota Lama Semarang tersebut telah direstorasi selama dua tahun dengan anggaran kurang lebih Rp170 miliar. Menurutnya, wujud Kota Lama Semarang saat ini sudah bagus tetapi masih harus banyak isian kegiatan agar menjadi lebih hidup.
"Sudah baik tinggal isian harian yang harus diisi seperti kegiatan seni budaya. Mungkin di sini galeri dan resto dihidupkan sehingga juga mengangkat pertumbuhan ekonomi kota Semarang maupun Jawa Tengah," ujarnya.