MALANG - Muhammadiyah telah menyiapkan 20 rumah sakit yang dijadikan rujukan bagi pasien terduga terjangkit virus korona atau Covid-19. Rumah sakit milik Muhammadiyah diharapkan bisa membantu pemerintah dalam penanganan virus berbahaya itu.
"Muhammadiyah semalam sudah konsolidasi juga, kita menyiapkan 20 rumah sakit untuk kerjasama dengan rumah sakit pemerintah," kata Ketua Umum Muhammadiyah Haedar Nashir di acara Kolokium Nasional Interdisipliner Cendekiawan Muda Muhammadiyah di Malang, Jawa Timur, Jumat (6/3/2020).
Baca Juga: Rumah Sakit Milik Muhamamdiyah Siap Tangani Virus Korona
Haedar mengimbau masyarakat untuk tidak panik. Meski, pihaknya tak melarang masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan.
"Waspada boleh, tapi jangan sampai ada kepanikan sosial, kalau panik berlebihan, tidak bisa menyelesaikan perspalan secara jernih," tuturnya.
Masyarakat juga diimbau untuk menjaga kesehatan dan kebersihan agar kekebalan tubuh bisa terjaga, sehingga tak mudah terserang penyakit. "Saya sampaikan juga supaya menjaga pola hidup, agar imun (kekebalan tubuh) kita bisa kuat," tuturnya.
Baca Juga: Usai Ikut Acara Dansa, 4 Orang Diduga Kuat Positif Virus Korona
(Arief Setyadi )