Klaster Industri Bertambah, 71 Karyawan Suzuki Positif Covid-19

Wisnu Yusep, Jurnalis
Jum'at 28 Agustus 2020 14:02 WIB
Ilustrasi. Foto: Shutterstock
Share :

BEKASI – Kasus positif virus corona (Covid-19) di klaster industri terus bartambah. Kali ini 71 karyawan pabrik Suzuki di wilayah Tambun 1, Kabupaten Bekasi, terkonfirmasi positif virus corona atau Covid-19.

"Kita kan rapid, ketahuannya ada yang reaktif lalu dilakukan pemeriksaan labih lanjut lagi. Dari situ ketahuan yang aktif," ujar Head of PR & Digital PT Suzuki Indomobil Sales Rudiansyah ketika dihubungi wartawan, Jumat (28/8/2020).

Pihak Suzuki sendiri kerap menggelar test Covid-19. Namun pada Agustus 2020 tes dilakukan secara masif.

"Nah yang masif pada bulan Agustus. Dari situ kelihatan yang positif. Di awal Agustus kita mulai melakukan rapid dan swab," ucap Rudiansyah.

Tes Covid-19 dilakukan terhadap sekitar 900 karyawan PT Suzuki yang berada di wilayah Tambun 1 dan Tambu 2, Kabupaten Bekasi. Nah, yang terkonfirmasi positif virus corona yakni karyawan yang ada di wilayah Tambun I.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya