CIREBON – Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, mengapresiasi langkah Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Cirebon yang sudah menerapkan terapi plasma untuk menangani pasien terkonfirmasi positif terpapar virus corona (Covid-19) di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat.
Menurut pria yang kerap disapa Kang Emil ini, terapi plasma bisa menjadi alternatif lain untuk menangani pasien Covid-19, sembari menunggu adanya vaksin.
"Jadi dalam mengobati yang sakit (Covid-19) memang banyak pilihan. Ada yang berikhtiar dengan obat, tapi yang teruji dan terbukti adalah dengan terapi plasma," kata Emil saat melakukan jumpa pers di Hotel Radiant, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, Minggu (20/9/2020).
Emil mengimbau dan mengajak pasien positif Covid-19 yang sudah dinyatakan sembuh untuk ikut mendonorkan darahnya kepada pasien yang masih menjalani perawatan di rumah sakit.
"Saya imbau di Cirebon juga sama, kepada yang sudah sembuh kami imbau untuk membantu sesama menggunakan plasma sembari menunggu obat dan vaksin," ujar Emil.
Di tempat yang sama, Bupati Cirebon, Imron Rosyadi menjelaskan, terapi plasma merupakan terapi dengan cara transfusi, yakni menggunakan plasma darah dari pasien yang pernah terkonfirmasi positif Covid-19 dan sudah sembuh. Dengan cara ini, diharapkan antibodi dari pasien bisa lebih meningkat dan melawan virus corona.
Baca Juga : Pasien OTG Terus Bertambah, Tower 4 RSD Wisma Atlet Siap Dioperasikan
"Penggunaan terapi plasma pada pengobatan pasien yang terkonfirmasi Covid-19 merupakan salah satu bentuk ikhtiar dari Pemkab Cirebon untuk memberikan pengobatan yang maksimal kepada warganya," tutur Imron.