Tolong! Ratusan KK di Kabupaten Tangerang Terdampak Banjir

Isty Maulidya, Jurnalis
Rabu 19 Januari 2022 18:32 WIB
Banjir di Tangerang. (Foto: Isty Maulida)
Share :

TANGERANG - Ratusan Kepala Keluarga (KK) di Kampung Sungai Turi, Desa Laksana, Kecamatan Pakuhaji, Kabupaten Tangerang, terendam banjir pada Rabu (19/1/2022). Ketinggian air di kampung tersebut bervariasi, mulai 50 hingga 80 centimeter.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Tangerang, Abdul Munir menjelaskan, ada sekitar 350 kepala keluarga yang terdampak banjir. Sementara itu penyebab banjir diketahui karena insensitas hujan yang tinggi, ditambah adanya kiriman air dari Bogor.

"Penyebab banjir, tingginya curah hujan dan kiriman air dari Bogor, limpahan dari Sungai Cisadane yang menyebabkan banjir," jelas Abdul Munir.

Baca juga: 93 RT di DKI Jakarta Terendam Banjir

Tim dari BPBD dan Pemadam Kebakaran Paku Haji saat ini telah menerjunkan sejumlah tim dan satu perahu karet yang dapat digunakan warga melewati banjir. Namun, para warga belum mengungsi dan masih bertahan di rumah masing-masing.

"Banjir di sana memang biasanya cepat surut kalau curah hujan sudah berhenti," terang dia.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya