Kenalan di Medsos, Gadis Asal Surabaya Dibawa Kabur dan Dicabuli Berkali-kali

Lukman Hakim, Jurnalis
Selasa 22 Maret 2022 09:49 WIB
Tersangka penculikan dan pencabulan, TJ ditangkap polisi (foto: MNC Portal/Lukman)
Share :

Pada Jumat (11/3/2022), PJ meninggalkan korban CL sendirian di rumah saudaranya tanpa pamit. Sekitar pukul 24.00 WIB, MT teman PJ, mendatangi dan mengajak korban ke rumah saudaranya untuk menawarkan jasa mencari keberadaan PJ. Namun ditengah perjalanan, CL disetubuhi secara paksa oleh MT. CL dicabuli di sebuah warung mie ayam sebanyak dua kali.

"Untuk tersangka MT kasusnya kami limpahkan ke Polres Blitar,” kata Mirzal.

Sementara itu, Dinas Pendidikan Surabaya yang diwakili staf peserta didik sekolah menengah Yoyok Hadi Saputro mengatakan, pihaknya akan memberikan pendampingan pada CL. Pihaknya juga akan memantau CL melalui guru Bimbingan Penyuluhan (BP).

“Kami akan fasilitasi korban agar sekolah kembali. Kami dari Dinas Pendidikan Kota Surabaya akan memfasilitasi korban agar bisa kembali sekolah," katanya.

(Awaludin)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya