Covid Melonjak, Prancis, Spanyol, Korsel hingga Israel Perketat Aturan untuk Pelancong China

Susi Susanti, Jurnalis
Sabtu 31 Desember 2022 10:43 WIB
Negara-negara semakin memperketat pembatasan Covid untuk pelancong asal China (Foto: Bloomberg)
Share :

Baik Prancis maupun Spanyol tidak menentukan kapan tindakan itu akan mulai berlaku.

Namun, kementerian kesehatan dan transportasi Prancis mengatakan pemerintah akan menerbitkan keputusan dan memberi tahu negara-negara anggota Uni Eropa (UE).

Pada Kamis (29/12/2022), badan pencegahan penyakit UE mengatakan tindakan seperti itu tidak dibenarkan di Eropa, karena tingkat kekebalan dan fakta bahwa varian yang menyebar di China sudah ada di benua itu.

Perdana Menteri (PM) Korea Selatan (Korsel) Han Duck-soo mengatakan bahwa para pelancong dari China harus memiliki tes PCR atau antigen negatif sebelum menaiki penerbangan ke Korea Selatan.

Mereka juga perlu menjalani tes PCR pada hari pertama kedatangan mereka di Korea Selatan.

Sementara itu, Israel telah memerintahkan maskapai penerbangan asing untuk tidak mengizinkan orang melakukan perjalanan dari China kecuali mereka dinyatakan negatif - dan meminta warganya sendiri untuk menghindari perjalanan yang tidak perlu ke sana.

Meski sudah banyak negara yang memberlakukan pembatasan ketat, namun tidak semua negara telah mengumumkan pembatasan baru untuk pelancong asal China. Jerman telah bergabung dengan Australia, Prancis, dan Portugal dengan mengatakan belum akan ada aturan baru.

Namun, menteri kesehatan Jerman mengatakan negara itu sedang mencari sistem terkoordinasi untuk memantau varian di seluruh bandara Eropa.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya