5 Kelakuan Nyeleneh Kuat Ma'ruf di Sidang, Akhirnya Divonis 15 Tahun

Tim Okezone, Jurnalis
Rabu 15 Februari 2023 06:19 WIB
Kuat Maruf. (Foto: MPI)
Share :

JAKARTA - Kuat Ma’ruf menunjukkan sikap tak biasa saat sidang vonis kasus pembunuhan berencana terhadap Novriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J. Kuat terlihat santai dan menunjukkan sikap nyeleneh dengan beberapa kali bercanda dalam sidang.

Berikut sejumlah faktanya:

1. Berikan Simbol Love

Saat memasuki ruang sidang, Kuat memberikan love sign atau simbol love. Gestur itu memang sering dilakukan Kuat dalam persidangan.

Kuat yang tiba di PN Jakarta Selatan pada 09.00 WIB, Selasa (14/2/2023), awalnya hanya tertunduk lemas dan tidak seceria biasanya. Namun kecerian itu kembali muncul saat ia menginjakkan kaki di ruang sidang.

Bahkan, ia pun nampak melemparkan senyum ketika awak media memanggil namanya.

 Baca juga: Keluarga Brigadir J: Kami Mengapresiasi Hakim Jeli Mengambil Keputusan

2. Salam Metal ke Jaksa

Usai mendengar vonis 15 tahun penjara, Kuat Maruf langsung menghampiri kuasa hukumnya.

Setelah itu, Kua Maruf meninggalkan ruangan sidang. Terlihat, saat ia melewati Jaksa Penuntut Umum (JPU), bukannya bertingkah sopan, ia justru melemparkan salam mental yang dibentuk tangannya.

3. Marah dan Teriak ‘Banding’

Usai memberikan salam metal ke Jaksa, Kuat Maruf langsung meninggalkan ruangan dengan mata merah dan berkaca-kaca. Saat tiba di luar, Kuat langsung memakai rompi tahanan, dan menyampaikan kekecewaannya.

"Saya akan banding, Banding!," ucapnya dengan geram saat keluar dari ruang sidang PN Jakarta Selatan, Selasa (14/2/2023).

"Karena saya tidak membunuh dan berencana," ucap Kuat.

4. Dianggap Tak Sopan

Nyatanya sikap tidak sopan Kuat Ma’ruf selama persidangan menjadi hal yang memberatkan dirinya dalam amar putusan Majelis Hakim. Sedangkan hal yang meringankan karena Kuat masih punya tanggungan keluarga.

Selain tidak sopan, hal memberatkan lainnya bagi Kuat adalah sikap berbelit sehingga menyulitkan jalannya persidangan, tidak mengakui salah, memposisikan diri sebagai orang yang tidak tahu dalam perkara ini, dan tidak menyesali perbuatannya.

5. Sikap Bercanda Bikin Keluarga Brigadir J Geram

Aksi nyeleneh Kuat Ma’ruf dalam setiap persidangan membuat keluarga mendiang Brigadir J menjadi geram.

"Keluarga juga geram melihat setiap persidangan dibuat percandaan, kaya mainan. Sedangkan hati keluarga sudah hancur," kata Tante mendiang Brigadir J, Rosalin Simanjuntak, Selasa (14/2/2023).

Selain itu, ungkapnya, Kuat Ma'ruf terlihat santai di persidangan. "Iya, dia (KM) terlihat santai-santai saja di persidangan, kaya tidak ada beban".

(Qur'anul Hidayat)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya