Ditambahkan Danu, kita masih terus memantau baik dari Satbrimobda Sumsel, Kompi B Petanang Lubuklinggau, dari Direktorat Polairud, jajaran Samapta, Polres, Polsek serta jajaran Koramil Muara Kelingi, PMI dan Basnas, Koramil Muara Lakitan serta masyarakat lainnya yang turut membantu.
Sekarang ini kita sedang melaksanakan recovery dan tadi kita kesana membantu pelaksanaan pembersihan terhadap jalan, karena kemarin sempat tebal karena banjir dari sungai Musi.
“Alhamdulillah jalan lintas Sumatera baik dari Lubuklinggau ke Palembang, maupun sebaliknya sudah bisa dilalui, bahkan papan plang himbauan di simpang Beliti, simpang empat Betung dan di Jalan Kilometer 12 Palembang sudah kita dicabut,” katanya.
Selain itu Danu juga menghimbau bahwa secara umum kendaraan bisa dilalui dan tetap berhati-hati.
(Angkasa Yudhistira)