Masuki Endemi, Penanganan Pasien Covid-19 Masih Dijamin Pemerintah hingga Saat ini

Dimas Choirul, Jurnalis
Kamis 22 Juni 2023 14:51 WIB
Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito. (tangkapan layar)
Share :

 

JAKARTA - Juru Bicara Satgas Covid-19 Wiku Adisasmito memastikan, penanganan terhadap pasien virus corona (Covid-19) hingga saat ini masih dijamin pemerintah. Hal ini menyusul dicabutnya masa pandemi Covid-19 di Indonesia.

"Saat ini vaksinasi dan penanganan atau pengobatan pasien covid-19 masih dijamin oleh pemerintah. Kemudian kebijakan selanjutnya akan diatur oleh pemerintah," kata Wiku saat konferensi pers, Kamis (22/6/2023).

Karena itu, guna mengantisipasi adanya kasus aktif Covid-19 di kemudian hari, Wiku mengimbau masyarakat untuk melakukan vaksinasi di gerai vaksinasi terdekat. Bagi masyarakat yang belum melakukan vaksin sampai booster ke-2, ia mengingatkan tetap menjaga imunitas tubuh.

"Ke depannya tanggung jawab masyarakat pada masa endemi sangat penting untuk saling menjaga, saling melindungi supaya tidak tertular Covid-19," ucapnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya