Begini Kondisi Terkini Ketua Bawaslu Usai Pingsan di Acara HUT Ke-77 Bhayangkara

Bachtiar Rojab, Jurnalis
Minggu 02 Juli 2023 11:00 WIB
Ketua Bawaslu Rahmat Bagja pingsan (Foto: Ist)
Share :

JAKARTA - Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI, Rahmat Bagja pingsan saat menghadiri perayaan puncak hari ulang tahun (HUT) Bhayangkara ke-77 di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) pada Sabtu 1 Juli 2023 kemarin.

Terbaru, Anggota Bawaslu Totok Hariyono buka suara terkait kondisi terkini orang nomor satu di Bawaslu tersebut. Menurutnya, Bagja kini telah dipindahkan ke RS Pusat Jantung Nasional Harapan Kita, Jakarta Barat.

"Pak ketua sekarang dipindah ke RS Harapan Kita, tapi (kondisinya) udah enak. Cuma supaya komprehensif gitu aja," ujar Totok saat dikonfirmasi, Minggu (2/7/2023).

Totok menambahkan, Bagja dipindah ke RS tersebut pada Minggu dini hari. Namun, Totok memastikan kondisi Bagja kian membaik.

"(Bagja pingsan) Karena kecapaian aja. Nggak ada (Penyakit serius). Capek aja dan insya Allah segera sehat," imbuhnya.

Diketahui, Ketua Bawaslu Rahmat Bagja dikabarkan pingsan saat menghadiri puncak acara Hari Ulang Tahun ke-77 Bhayangkara. Rahmat Bagja diduga terjatuh tepat di area masuk VVIP dekat dengan Patung Panah Lobby Barat GBK.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya