Pimpinan Al-Wathoniyah Resmi Bentuk PAGAR WAJA, Perhimpunan Pendukung Ganjar-Mahfud

Muhammad Farhan, Jurnalis
Kamis 26 Oktober 2023 11:27 WIB
PAGAR WAJA/Foto: MPI
Share :

 

JAKARTA - Pimpinan Al-Wathoniyah tingkat pusat hingga cabang-cabang resmi membentuk perhimpunan PAGAR WAJA, Persaudaraan Ganjar - Mahfud Al Wathoniyah Jabodetabek.

Pembentukan perhimpunan ini diresmikan oleh Wakil Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo - Mahfud MD, Dr. Tuan Guru Bajang (TGB) Muhammad Zainul Majdi. Peresmian dibuka dengan doa bersama untuk pasangan calon (paslon) Ganjar - Mahfud di Yayasan Pendidikan Islam (YPI) Al-Wathoniyah Pusat, Cakung, Jakarta Timur pada Rabu siang (25/10/2023).

 BACA JUGA:

"Alhamdulillah, inilah suara otentik dari masyarakat, dari keluarga besar pondok pesantren Al-Wathoniyah, yang memiliki banyak sekali cabang di Jabodetabek. Seluruh pimpinan baik di tingkat pusat maupun pimpinan cabang-cabang," ujar TGB saat ditemui di lokasi, Rabu.

Ketua Harian Nasional DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo), ini pun mengungkapkan apresiasinya atas semangat dan sikap yang ditunjukkan para punggawa pesantren Al-Wathoniyah, atas dukungannya terdapat paslon capres-cawapres yang diusung partainya tersebut.

 BACA JUGA:

"Beliau-beliau semua sudah sepakat ya. Melihat, mencermati, menalar dengan hati dan pikiran, mereka menetapkan untuk ikut bersama, mengikhtiarkan Ganjar Pranowo dan Mahfud MD, sebagai Presiden dan Wakil Presiden Republik Indonesia," tutur TGB.

"Ini lah suara yang otentik dari masyarakat dan umat, saya yakin bahwa suara seperti ini tumbuh di seluruh penjuru Nusantara," lanjut TGB.

Diketahui, TGB hadir membuka gelaran doa bersama di YPI Al-Wathoniyah yang beralamat di Jalan Kp. Baru Klender RT.15/RW.1, 5, Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur. TGB pun memberikan sambutan di awal acara sebagai peresmian kegiatan tersebut.

Dalam gelaran tersebut, dihadiri pula oleh Kiai Nurul Huda Enha, Kiai Taufik Damas dan tokoh-tokoh Al-Wathoniyah lainnya. Selepas pagelaran pembacaan doa tersebut, para peserta acara ikut menghadiri Ikrar Pemenangan yang dilaksanakan pada sekira pukul 14.15 WIB.

(Nanda Aria)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya