Viral Remaja Tenteng Celurit Ancam Satpam, Polisi Kejar Pelaku

Bachtiar Rojab, Jurnalis
Jum'at 10 November 2023 21:55 WIB
Remaja ancam satpam pakai celurit (Foto: Tangkapan Layar)
Share :

JAKARTA - Baru-baru ini, aksi seorang remaja berbaju putih tengah jadi viral di media sosial. Pasalnya, remaja tersebut berada di badan jalan sembari mengacungkan sebuah celurit.

Kejadian tersebut, terjadi wilayah Kalideres, Jakarta Barat. Bahkan, remaja tersebut terlihat mengancam sekuriti setempat.

Menanggapi hal itu, Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat Kompol Andri Kurniawan mengatakan, pihaknya sudah memonitor aksi tersebut.

"Kita sudah monitor, dan tengah menyelidiki kasus tersebut. Para pelaku juga masih dalam pengejaran," ujar Andri saat dikonfirmasi, Jumat (10/11/2023).

Andri menambahkan, adapun pihak kepolisian tengah memeriksa sejumlah saksi guna menangkap pelaku.

"Kita lagi mau meriksa saksinya. Kita sama anggota lagi berusaha mencari dari 3 saksi," paparnya.

(Angkasa Yudhistira)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya