Sampang Terendam Banjir, Arus Lalin Jantung Kota Lumpuh

Diwan Mohammad Zahri, Jurnalis
Kamis 14 Maret 2024 10:59 WIB
Penampakan banjir di Sampang. (Foto: Diwan)
Share :

SAMPANG - Hujan deras selama dua hari mengakibatkan Sungai Kalimuning, Sampang, Madura meluap ke permukiman hingga perkotaan. Banjir pun tak terhindarkan pada Kamis (14/3/2024).

Selain itu banjir ini juga berasal dari kiriman dari wilayah dataran tinggi di utara seperti Kecamatan Robatal, Kedungdung, Karang Penang.

 BACA JUGA:

Akibatnya sejumlah wilayah di perkotaan Sampang terendam banjir dengan ketinggian air yang bervariatif. Wilayah perkotaan Monomen juga terendam banjir. Akibatnya, jalur utama lumpuh lantaran ketinggian air mencapai 1 meter.

Kapolsek Sampang Kota, AKP Tomo mengatakan per hari ini banjir masih merendam di sejumlah wilayah kota dengan ketinggian yang berbeda.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya