SAMPANG - Warganet dihebohkan dengan vidio viral semburan air dari tanah setinggi pohon. Semburan air itu setelah dilakukan pengeboran.
Vidio viral itu berduarasi 24 detik diunggah akun @infomdr. Dalam video itu menunjukan kehebohan puluhan warga menyaksikan fenomena semburuan air yang dibor oleh warga setempat.
Semburan air diperkirakan setinggi sekira 15 meter. Warga setempat geger hingga berbondon-bondong menyaksikan air mancur tersebut.
Semburan air itu berada pas didepan halaman warga. Di mana pengeboran yang dilakukan sudah memasuki 38 hari dengan kedalaman kurang lebih 90 meter
Berdasarakan Infromasi yang diperoleh di lokasi, diketahui peristiwa itu terjadi Desa Pandan, Kecamatan Omben, Kabupaten Sampang, Jumat (2/8/2024).
"Ngebor air alhamdulilah luar biasa semoga menjadi air yang berguna bagi masyarakat," kata perekam vidio.
Tukang bor, Suprawi (50) membenarkan peristiwa semburan air tersebut."Peristiwa terjadi sekitar Jam 1 malam air langsung muncul, sibele yang berada di lobang dibawa keluar karena tekanan air cukup tinggi," ungkapnya
Hingga Sampai saat ini, semburan dari sumur bor tersebut belum berhenti. Warga berdatangan semakin banyak berdatangan untuk menyaksikan.
(Fakhrizal Fakhri )