Breaking News! Massa Kembali Geruduk Mako Brimob Kwitang, Lempar Batu hingga Petasan ke Aparat

Muhammad Refi Sandi, Jurnalis
Jum'at 29 Agustus 2025 14:38 WIB
Massa kembali geruduk Mako Brimob (foto: Okezone/Reffi)
Share :

JAKARTA – Ratusan massa dari aliansi ojek online (ojol) dan masyarakat kembali menggeruduk Markas Komando (Mako) Brimob Kwitang, Senen, Jakarta Pusat, Jumat (29/8/2025) siang.

Pantauan Okezone pukul 14.00 WIB, massa aksi membawa bambu, batu, dan petasan untuk memprovokasi barikade aparat Brimob yang didukung prajurit Kostrad TNI AD dan Korps Marinir TNI AL.

Massa aksi melemparkan petasan ke arah barikade dan markas Brimob Kwitang. Aksi itu menarik perhatian masyarakat sekitar. Tak hanya petasan, massa juga melempar batu ke aparat Brimob dan prajurit TNI.

“Pembunuh, pembunuh, buka pintunya,” pekik massa aksi.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya