JAKARTA – Kampanye Partai Demokrat tercatat menjadi partai yang paling banyak melanggar lalu lintas saat menggelar kampanye di wilayah hukum DKI Jakarta. Data ini berdasarkan catatat Polda Metro Jaya yang kerap merazia simpatisan parpol selama musim kampanye sejak 16 Maret 2014 lalu.
Kasubdit Bin Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya, AKBP Hindarsono menuturkan, pihaknya berhasil melakukan penindakan kepada 383 kendaraan. dari jumlah tersebut simpatisan dari Partai Demokrat tercatat paling banyak melakukan pelanggaran saat kampanye.
"Partai Demokrat paling banyak melakukan pelanggaran yakni sebanyak 67 kendaraan, posisi kedua PKB sebanyak 62 kendaraan, sementara ketiga Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mencapai 58 kendaraan," kata Hindarsono kepada Okezone, Selasa (1/4/2014).
Hindarsono menambahkan, kebanyakan kendaraan yang ditilang adalah sepeda motor yakni sebanyak 376 unit. "Barang bukti yang diamankan berupa 84 SIM serta 291 STNK. Selain sepeda motor, mobil bak terbuka sebanyak empat unit dan mobil angkot tiga unit juga ikut ditilang," jelasnya.
(TB Ardi Januar)