Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

BPN Klaim 7 Juta Orang Bakal Ikuti Kampanye Akbar Prabowo-Sandi di GBK

Fahreza Rizky , Jurnalis-Sabtu, 06 April 2019 |17:24 WIB
BPN Klaim 7 Juta Orang Bakal Ikuti Kampanye Akbar Prabowo-Sandi di GBK
Prabowo-Sandi (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) 02, Indra, mengatakan kampanye akbar Prabowo-Sandi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) akan diikuti sekitar tujuh juta orang. Acara itu dihelat besok, Minggu 7 April 2019.

"Insya Allah mudah-mudahan tujuh juta publik nanti khususnya Jabodetabek bisa hadir di sana, dan antusianya sudah sangat tinggi," kata Indra usai menjadi narasumber di acara MNC Trjiaya, Jakarta, Sabtu (6/4/2019).

Politisi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu menuturkan, jutaan massa yang akan datang besok berasal dari Jakarta dan dari luar Jakarta seperti Jawa Barat dan Banten, beserta daerah lainnya.

"Bukan hanya Jakarta, tapi Jawa Barat, Banten, bahkan wilayah lain selain Jabodetabek punya komitmen hadir dan semangat," jelas Indra.

Stadion GBK (dok. Okezone)

(Baca Juga: 10 Ribu Aparat Gabungan Diterjunkan Kawal Kampanye Prabowo-Sandi di SUGBK)

Dia menegaskan, jutaan massa yang akan hadir ke acara kampanye akbar Prabowo-Sandi besok tidak dimobilisasi dalam artian tidak dibayar. Mereka akan hadir secara sukarela karena punya harapan 2019 ganti presiden.

"Yang paling penting adalah kehadiran mereka inisiatif sendiri, swadaya sendiri, dengan kendaraan, patungan, logistik, transportasinya dan tidak ada diarahkan apalagi dibiayai," tutur Indra.

"Inilah keunggulan Prabowo-Sandi," ucapnya.

Terpisah, Ketua Panitia Kampanye Akbar Prabowo-Sandi, Muhammad Taufik, mengatakan sejauh ini persiapan yang sudah dilakukan pihaknya mencapai 90 persen. Acara kampanye akbar akan diawali dengan salat Subuh berjamaah dan bermunajat bersama demi kemenangan paslon 02.

"Sudah 90 persen persiapan buat kampanye, di awali dengan salat Subuh berjamaah dan munajat pada yg maha kuasa untuk kemanangan Pak Prabowo-Sandi," jelas Taufik saat jumpa pers di GBK.

Ketua DPD Gerindra DKI itu memastikan massa yang akan hadir besok akan tumpah ruah di sekitaran GBK. Ia juga yakin peserta acara akan bersikap tertib dalam acara besok.

"Ini kan terbuka, kita imbau kepada masyarakat yang ingin ikut munajat, solat berjamaah dan kampanye akbar ini tetap menjaga disiplin, tidak boleh ada sampah," ucap Taufik.

(Angkasa Yudhistira)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement