Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Peristiwa 8 November: Hitler Lolos dari Maut hingga Masyumi Deklarasi Jadi Parpol

Puteranegara Batubara , Jurnalis-Jum'at, 08 November 2019 |06:44 WIB
Peristiwa 8 November: Hitler Lolos dari Maut hingga Masyumi Deklarasi Jadi Parpol
Adolf Hitler (Foto: BBC)
A
A
A

JAKARTA - Beberapa peristiwa dan catatan sejarah penting terjadi baik dalam maupun luar negeri yang terjadi pada tanggal 8 november tiap tahunnya. Beberapa di antaranya adalah, lolosnya Adolf Hitler dari upaya pembunuhan sampai Masyumi deklarasi jadi partai politik (parpol).

Untuk mengingat atau pun menambah wawasan sejarah, Okezone telah merangkum sejumlah peristiwa dan kejadian penting di tanggal 8 November dari Wikipedia, antara lain:

1. Adolf Hitler lolos dari upaya pembunuhan 

8 November 1939, Adolf Hitler lolos dari upaya pembunuhan di Munich. Hitler adalah seorang politisi Jerman dan ketua Partai Nazi, Partai Pekerja Jerman Sosialis Nasional) kelahiran Austria.

Ia menjabat sebagai Kanselir Jerman sejak 1933 sampai 1945 dan diktator Jerman Nazi (bergelar Führer und Reichskanzler) mulai tahun 1934 sampai 1945. Hitler menjadi tokoh utama Jerman Nazi, Perang Dunia II di Eropa, dan Holocaust.

2. Abraham Lincoln kembali jadi Presiden AS 

8 November 1864, Abraham Lincoln terpilih kembali sebagai Presiden Amerika Serikat. Dia adalah Presiden Amerika Serikat yang ke-16, menjabat sejak 4 Maret 1861 hingga terjadi pembunuhannya.

Dia memimpin bangsanya keluar dari Perang Saudara Amerika, mempertahankan persatuan bangsa, dan menghapuskan perbudakan. Namun, saat perang telah mendekati akhir, dia menjadi presiden AS pertama yang dibunuh.

Abraham Lincoln Foto: Telegraph

Sebelum pelantikannya pada tahun 1860 sebagai presiden pertama dari Partai Republik, Lincoln berprofesi sebagai pengacara, anggota legislatif Illinois, anggota DPR Amerika Serikat, dan dua kali gagal dalam pemilihan anggota senat.

3. Kelahiran Pesepakbola Joe Cole

Cole memulai kariernya sebagai pemain yunior West Ham United. Ia kemudian masuk dalam skuat utama West Ham pada tahun 1998 dan membawa West Ham meraih gelar juara Piala FA U18 tahun 1999. Cole bermain lebih dari 100 kali selama lima tahun kariernya bersama West Ham. 

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement