Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Wapres Ma'ruf Amin Hadiri Penutupan Munas X Partai Golkar

Fahreza Rizky , Jurnalis-Kamis, 05 Desember 2019 |19:23 WIB
Wapres Ma'ruf Amin Hadiri Penutupan Munas X Partai Golkar
Wapres KH Maruf Amin mengenakan kopiah hadiri penutupan Munas X Golkar (Foto : Okezone.com/Fahreza)
A
A
A

JAKARTA - Wakil Presiden RI KH Ma'ruf Amin menghadiri penutupan Musyawarah Nasional (Munas) X Partai Golkar di Hotel Ritz Carlton, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (5/12/2019) malam.

Berdasarkan pantauan Okezone, Ma'ruf mengenakan baju batik warna coklat lengan panjang. Ia juga tampak mengenakan kopiah. Saat tiba di lokasi acara, Ma'ruf didampingi oleh Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto.

Munas X Partai Golkar (Foto : Okezone.com)

Sambutan meriah terhadap Wapres Ma'ruf Amin tampak menggema di ruang acara. Para peserta Munas juga menyerukan yel-yel kemenangan Golkar.

Baca Juga : Soal Habib Rizieq, PKS : Cara Megawati Patut Dicontoh Jokowi

Diwartakan sebelumnya, Airlangga Hartarto sah ditetapkan menjadi ketua umum Partai Golkar periode 2019-2024. Ia terpilih sebagai ketum setelah menjadi calon tunggal dalam Musyawarah Nasional X Partai Golkar.

Penetapan Airlangga menjadi ketua umum Golkar lebih cepat dari jadwal yang ditentukan. Hal itu dikarenakan hanya ada satu calon sehingga peserta munas sepakat memajukan agenda kegiatan yakni Rapat Paripurna VI dengan agenda pemilihan ketum.

(Angkasa Yudhistira)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement