PEKANBARU - Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Riau menyatakan ada satu keluarga di Kabupaten Kuansing, tertular virus corona. Mereka tertular dari dari SA (32) yang sebelumnya sudah dirawat.
Koordinator Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Riau, Mimi Yuliana Nazir mengatakan, pasien yang tertular adalah seorang pria dan dua anaknya. Mereka tertular dari SA yang tidak lain istri dan ibu kedua anak tersebut.
"Pasien positif adalah KA (5), NA (9) serta YM (35) yang tertular dari SA. Mereka semua satu keluarga," ucap Mimi, Jumat (3/7/2020).