BOGOR - Sejumlah wisatawan melakukan rapid tes antigen massal di kawasan Puncak, Kabupaten Bogor, Jumat (12/2/2021). Hal itu untuk mengoptimalkan pemberlakuan PPKM serta memininalisir penyebaran covid-19 saar libur panjang Imlek dan akhir pekan.
Bupati Bogor, Ade Yasin mengatakan, ada tiga titik pos pemeriksaan rapid test antigen yakni Pasar Cisarua, Alam Sutera dan Cimory. Pemeriksaan dilakukan secara acak dengan sasaran wisatawan di Puncak.
"Mereka yang sudah lolos pemeriksaan surat rapid antigen, tidak luput dari pemeriksaan rapid test antigen di tiap pos yang sudah kita sediakan. Ketika mau masuk hotel atau tempat wisata tetap harus rapid test antigen dulu jika memang ngotot mau kesini. Jika tidak kami minta mereka untuk putar balik," kata Ade Yasin, dalam keterangannya.
Baca juga: Viral Antrean Rapid Test Antigen Mengular di Stasiun Senen, Tak Ada Jaga Jarak
Ade Yasin menambahkan, setiap pos disediakan 100 paket swab Antigen bagi para wisatawan yang akan memasuki kawasan Puncak Kabupaten Bogor dan 5.000 paket swab antigen tambahan dari BNPB.