Share

Yana Supriatna Hilang di Cadas Pangeran, Motor dan Helm Masih Terparkir di Sekitar Tebing

Arif Budianto, Koran SI · Kamis 18 November 2021 14:56 WIB
https: img.okezone.com content 2021 11 18 340 2503803 yana-supriatna-hilang-di-cadas-pangeran-motor-dan-helm-masih-terparkir-di-sekitar-tebing-gcuF5BWaNp.jpg Jalur Cadas Pangeran (Foto : Isitmewa)

BANDUNG - Seorang warga Kabupaten Sumedang, Yana Supriatna (40) dilaporkan hilang di kawasan Cadas Pangeran. Motor dan helm Yana ditemukan aparat kepolisian di sekitar tebing, pada Rabu 17 November 2021.

Sebelum dilaporkan hilang, Yana sempat mengirimkan informasi kepada keluarga yang menyebutkan jika dia sedang Sholat Maghrib di sekitar Tebing Cadas Pangeran.

Namun, Yana kemudian tidak memberikan kabar kembali. Karena tidak bisa dihubungi, pihak keluarga menghubungi pihak kepolisian.

Di lokasi, kepolisian menemukan helm dan motornya yang masih terparkir di sekitar tebing Cadas Pengeran. Sementara, Yana tidak ditemukan di lokasi.

Selanjutnya, tim Basarnas Bandung ikut melakukan pencarian setelah keberadaan Yana tak diketahui rimbanya hingga saat ini.

Baca Juga : Tim Rescue Dikerahkan Cari Yana Supriatna yang Hilang Misterius di Cadas Pangeran

Menurut Kepala Kantor SAR Bandung, Deden Ridwansah, pada pukul 09.45 WIB satu tim rescue dari Kantor Basarnas Bandung diberangkatkan menuju lokasi kejadian hilangnya Yana Supriatna (40) warga Sumedang yang dinyatakan hilang setelah 24 jam dilaporkan pihak keluarga ke kepolisian.

“Kami menerima informasi pada pukul 09.30 WIB dari pihak Polres Sumedang terkait hilangnya satu orang warga di sekitar Cadas Pangeran Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Sumedang dan langsung mengirimkan tim,” kata dia, Kamis (18/11/2021).

Follow Berita Okezone di Google News

Menurur Deden, pihaknya memerintahkan satu tim rescue menuju lokasi kejadian untuk bergabung dengan unsur SAR Gabungan yang sudah berada di lokasi kejadian. Mereka sebelumnya telah melakukan pencarian.

Tim yang diberangkatkan dilengkapi dengan 1 Unit Rescue D-max, 1 Set Palsar Mountenering, 1 Set Peralatan Alkom, 1 Set Peralatan Medis dan PD Personal. Mereka akan bergabung dengan unsur SAR lainnya yaitu Kantor SAR Bandung, Kodim Sumedang, Polres Sumedang dan BPBD Sumedang.

1
2
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Bagikan Artikel Ini

Cari Berita Lain Di Sini