Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Tinjau Pelabuhan Tanjung Priok, Kabid TIK Polda Metro Pantau Penggunaan PeduliLindungi

Erfan Maaruf , Jurnalis-Selasa, 22 Februari 2022 |19:07 WIB
Tinjau Pelabuhan Tanjung Priok, Kabid TIK Polda Metro Pantau Penggunaan PeduliLindungi
Polisi cek penerapan PeduliLindungi di Pelabuhan Tanjung Priok (Foto: istimewa)
A
A
A

JAKARTA - Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran terus melakukan percepatan vaksinasi dan pengetatan protokol kesehatan di tengah ancaman gelombang tiga Covid-19 varian Omicron.

Selain melakukan jemput bola vaksinasi, Polda Metro Jaya juga melakukan pemantauan aplikasi PeduliLindungi.

Kabid TIK Polda Metro Jaya Kombes Pol Yulli Kurniawan meninjau langsung kepatuhan masyarakat dalam menggunakan aplikasi PeduliLindungi sebagai instrumen penegakan protokol kesehatan.

Kombes Pol Yulli Kurniawan melakukan peninjauan langsung di pelabuhan Peti Kemas Tanjung Priok, pelabuhan penumpang serta pelabuhan kapal ikan Muara Angke, Jakarta Utara, Selasa (22/2/2022).

"Di sini kami mengecek seluruh pintu keluar masuk orang dari luar Jakarta, memastikan bahwa aplikasi PeduliLindungi harus digunakan," kata Yulli Kurniawan kepada wartawan, Selasa (22/2/2022).

Dia menjelaskan bahwa peninjauan PeduliLindungi dilakukan karena aplikasi tersebut merupakan instrumen awal untuk menyeleksi keberadaan dan status kesehatan seseorang, mulai dari kelengkapan vaksin hingga status terpapar atau tidaknya Covid-19.

Baca juga: Telat Vaksin Covid-19 Dosis Kedua? Kemenkes: Wajib Suntik Ulang dari Dosis Pertama

"Jika aplikasi ini di sadari setiap orang untuk menggunakan, ini akan sangat membantu pemerintah dalam mengambil kebijakan ke depan terkait pandemi Covid-19," tambah Yulli.

Baca juga: Polisi Sebut Otak Pengeroyokan Tak Kenal Ketum KNPI Haris Pertama

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement