Menanggapi hal tersebut, Kanit Reskrim Polsek Tebet AKP Gatot Sumda membenarkan adanya peristiwa tersebut. Namun, ia menyebutkan korban belum membuat laporan kepada pihak kepolisian.
"Untuk korban belum membuat laporan ke polsek," kata Gatot.
Meski begitu Gatot mengatakan pihaknya tetap akan melakukan penyelidikan terkait kasus tersebut. Anggota kepolisian pun telah melakukan penelusuran di lokasi pencurian tersebut.
"Hasil penyelidikan identitas pelaku masih dalam penyelidikan. Anggota sudah cek TKP dan dari keterangan saksi-saksi di TKP mereka tidak kenal dengan pelapor dan pelaku," pungkasnya.
(Awaludin)