JAKARTA - Calon Panglima TNI, Laksamana Yudo Margono merasa tak tegang untuk mengikuti uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test di Gedung DPR RI, Jakarta Pusat, Jumat (2/12/2022).
Tidak tegangnya Yudo, didasari lantaran dikawal oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo, KSAD Jenderal TNI Dudung Rachman, dan KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo.
"Masa dikawal bertiga ini (kasad, kasau, kapolri) tegang," ujar Yudo setibanya di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (2/12/2022).
BACA JUGA:Senyum Sumringah Dudung Kawal Calon Panglima TNI Yudo Margono Fit and Proper Test
Sementara itu, Kapolri Jenderal polisi Listyo Sigit Prabowo mengatakan, kedatangannya merupakan bentuk soliditas antara Polri dan TNI. Hal itu juga, kata Sigit, merupakan arahan Presiden Joko Widodo.
"Yang jelas sesuai arahan pak presiden soliditas sinergitas TNI-Polri harus semakin baik. Hari ini sebagai komitmen kita untuk mewujudkan itu. Dan kita mendukung beliau sipaya lancar," tandas Sigit.
BACA JUGA:Jenderal Andika Perkasa Tidak Ikut Antar Fit and Proper Test, Yudo Margono: Lagi Ada Acara
(Awaludin)