JAKARTA - Sejumlah peristiwa penting terjadi dan menjadi catatan sejarah pada 6 Maret. Seperti dibentukanya Kostrad hingga lahirnya klub Real Madrid.
Okezone kembali mengenang peristiwa yang terjadi pada 6 Maret yang dikutip berdasarkan sumber Wikipedia. Berikut ulasannya:
1. 1902 - Berdirinya Klub Sepak Bola Real Madrid
Klub sepak bola Real Madrid berdiri pada 1902. Secara tradisional klub ini mengenakan kostum kandang putih. Kata Real berasal dari kerajaan Spanyol dan dianugerahkan ke klub oleh Raja Alfonso XIII pada tahun 1920 bersama-sama dengan mahkota kerajaan di lambang klub. Klub ini telah memainkan pertandingan kandang di Stadion Santiago Bernabéu dengan kapasitas 85.456 di pusat kota Madrid sejak tahun 1947.
BACA JUGA:
Klub ini adalah klub sepak bola terkaya di dunia dalam hal pendapatan, dengan omzet tahunan sebesar €513 juta dan paling berharga, senilai €3.3 miliar. Ini adalah salah satu dari tiga klub untuk tidak pernah terdegradasi dari papan atas sepak bola Spanyol, bersama dengan Athletic Bilbao dan Barcelona.
2. 1912 - Perang Italia - Turki
Tentara Italia menjadi militer pertama di dunia yang menggunakan kapal udara dalam perang, ketika 2 balon berkemudi menjatuhkan bom di atas perkemahan tentara Turki Ottoman di Janzur, dari ketinggian 6000 kaki.
BACA JUGA:
3. 1921 - Berdirinya Partai Komunis Portugas
Partai komunis adalah partai politik yang menganut paham-paham sosialis dari komunisme dengan membentuk pemerintahan komunis. Nama partai komunis berawal dari sebuah karya berjudul The Communist Manifesto dari Karl Marx dan Friedrich Engels yang diterbitkan tahun 1850. Konsep Lenin untuk sebuah partai komunis mencakup sistem politik yang lebih besar.