Kemudian dilanjutkan dengan orang Prancis. Ia meminta dikembalikan ke Paris, karena keluarga, teman dan pekerjaannya berasal dari kota tersebut. Sama seperti orang Inggris, permintaan itu pun dikabulkan dan dia tiba-tiba menghilang.
"Nah ganti orang Indonesia kan, lantas gimana?,” tanyanya.
Gus Dur mengatakan, orang Indonesia malah meminta hal lain yang berbeda dengan kedua kawannya itu. Orang Indonesia itu pun berkata kepada jin Aladin.
"Di sini loh kok sepi. Kembalikan yang tadi,” terangnya.
Akhirnya ketiga orang itu pun berkumpul kembali.
"Kumpul lagi haha. Itu mentalnya orang Indonesia," ujar Gus Dur.
(Susi Susanti)