BANDUNG - Mantan Ketum Demokrat, Anas Urbaningrum resmi bebas dari Lapas Sukamiskin Bandung, Selasa (11/4/2023) siang.
Anas keluar dari Lapas pukul 13.30 WIB didampingi Kalapas Sumamiskin, Kunrat Kasmiri dan disambut ribuan pendukungnya yang telah menanti sejak pagi hari.
Dalam kesempatan itu, Anas pun sempat berpidato dan menyampaikan terima kasih kepada Lapas Sukamiskin. Teriakan takbir pun menyertai pidato Anas Urbaningrum.
"Saya sampaikan terima kasih kepada Pak Kalapas yang selama ini telah membina saya," kata Anas.
(Qur'anul Hidayat)