Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Kirab Bendera Pusaka, Teks Proklamasi hingga Panggung Gemilang Monas Meriahkan HUT Ke-78 RI

Muhammad Refi Sandi , Jurnalis-Rabu, 16 Agustus 2023 |04:16 WIB
Kirab Bendera Pusaka, Teks Proklamasi hingga Panggung Gemilang Monas Meriahkan HUT Ke-78 RI
Kirab Bendera Pusaka Meriahkan HUT Ke-78 RI/Foto: Antara
A
A
A

 

JAKARTA- Pemprov DKI telah menyiapkan sejumlah rangkaian acara untuk memeriahkan puncak HUT ke-78 RI pada Kamis (17/8) mendatang.

Adapun acara yang bakal diselenggarakan mulai dari kirab bendera pusaka-teks proklamasi hingga panggung Gemilang Silang Monas yang akan menampilkan video mapping bertemakan HUT ke-78 RI.

"Besok (17/8) jam 06.30 akan ada upacara di Monas. Kegiatannya setelah itu, seluruh karyawan yang hadir akan mengikuti arak-arakan kirab secara khidmat dari cawan Monas menuju Istana Negara," kata Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, di Balai Kota Jakarta, Selasa (15/8/2023).

Heru menambahkan, untuk pasukan kirab sendiri akan diikuti peserta dari beragam elemen masyarakat, mulai dari pelajar hingga ibu-ibu berkebaya. 

Kirab kata Heru juga dimeriahkan dengan kuda kereta kencana yang akan menambah semarak acara HUT Ke-78 RI.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement