JAKARTA - Mantan Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Letjen TNI (Purn) Doni Monardo saat ini sedang dirawat di Rumah Sakit. Doni Monardo juga dipastikan dalam keadaan stabil.
“Kami sebagai adik kandung Letjen TNI Purnawirawan Doni monardo ingin menyampaikan keadaan Bapak Doni Monardo,” ungkap Adik Kandung Doni Monardo, Ogi Rulino dalam keterangan video yang diterima MNC Portal, Jumat (22/9/2023).
“Pada saat ini, benar bahwa Pak Doni Monardo sedang dirawat secara intensif di suatu rumah sakit di bawah pengawasan tim Dokter. Pak Doni dalam keadaan stabil,” jelas Ogi.
Tak lupa, Ogi meminta doa untuk kesembuhan Doni Monardo yang juga pernah menjabat sebagai Ketua Satuan Tugas Penanganan Covid-19 itu.
“Kami mengharapkan doa yang tulus dari seluruh masyarakat rakyat Indonesia untuk kesembuhan Bapak Doni monardo. Sehingga beliau bisa kembali pulih sehat seperti sedia kala,” paparnya.
Sebelumnya, kondisi tersebut juga dibenarkan oleh staf khusus BNPB 2019-2021 saat Doni Monardo menjabat Kepala BNPB, Egy Massadiah.
(Awaludin)