SEOUL - Seorang pria yang dicurigai menikam pemimpin oposisi Korea Selatan (Korsel) pada Selasa (2/1/2024) telah secara resmi ditangkap atas tuduhan percobaan pembunuhan.
Pria berusia 60-an tahun, bermarga Kim, ditangkap dan ditahan polisi segera setelah serangan tersebut.
Motif serangan tersebut masih belum diketahui, meskipun Kim mengatakan kepada wartawan sebelum menghadiri sidang pengadilan bahwa ia telah menyerahkan catatan delapan halaman kepada polisi yang menjelaskan alasannya.
Menurut kantor berita Yonhap, dia juga mengatakan kepada polisi bahwa dia bermaksud membunuh Lee.
Investigasi polisi menunjukkan bahwa dia telah mengikuti Lee sejak Juni lalu.
Kim dilaporkan memiliki sejarah pandangan politik ekstrem dan membeli pisau tersebut secara online. Penangkapan resminya memungkinkan polisi untuk terus menahan tersangka.
Sementara itu, politisi Lee Jae-myung sudah keluar dari perawatan intensif.
Lee ditikam di bagian leher dengan pisau berkemah di kota pelabuhan selatan Busan. Pelaku diduga menyamar sebagai pencari tanda tangan.
Salah satu dokter yang mengoperasi Lee mengatakan kepada wartawan bahwa korban "sembuh dengan lancar setelah operasi" yang memperbaiki pembuluh darah besar di lehernya.
“Dia memerlukan observasi lanjutan karena kekhawatiran akan infeksi tambahan dan komplikasi pasca operasi akibat cedera yang dideritanya,” kata Profesor Min Seung-kee.
Penikaman tersebut mengejutkan negara tersebut dan menimbulkan pertanyaan mengenai keselamatan para politisi terkemuka. Hal ini dikutuk oleh partai Lee dan partai yang berkuasa di negara tersebut.
Korea Selatan memiliki peraturan yang ketat mengenai kepemilikan senjata api dan senjata lainnya, dan sebagian besar tokoh masyarakat biasanya tidak berada dalam perlindungan keamanan yang ketat.
Tingkat kejahatan di negara ini secara umum rendah, meskipun terjadi peningkatan serangan penikaman massal pada tahun lalu. Ada juga sejumlah kasus sebelumnya dimana politisi diserang dengan senjata.
Lee, yang memimpin oposisi utama Partai Demokrat Korea (DP), berupaya mempertahankan mayoritas parlemen dalam pemilu pada April, setelah kalah tipis dalam pemilu presiden tahun 2022 – hanya dengan selisih suara 0,73% – dari partai konservatif pimpinan Presiden Yoon Suk Yeol.
(Susi Susanti)