3. Masyarakat Diimbau Tetap Tenang
Kejadian ini memicu kekhawatiran terkait keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah Bandar Lampung dan sekitarnya.
"Kepolisian telah meningkatkan pengamanan dan meminta masyarakat untuk tetap tenang serta memberikan informasi apabila memiliki data terkait kejadian ini," ungkapnya.
Penyelidikan lebih lanjut sedang dilakukan untuk mengungkap pelaku serta motif dari aksi penembakan ini.
4. Jangan Terpengaruh Hoaks
Pihak Polda Lampung berjanji akan segera menyampaikan perkembangan terkait penyelidikan kepada publik.
“Masyarakat diimbau untuk tidak terpengaruh oleh spekulasi atau hoaks dan menunggu informasi resmi dari pihak kepolisian,” pungkasnya.
(Angkasa Yudhistira)