Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Gibran: Begitu Dilantik Kami Lansung Kerja, Kerja, Kerja

Romensy August , Jurnalis-Kamis, 02 Mei 2024 |21:35 WIB
Gibran: Begitu Dilantik Kami Lansung Kerja, Kerja, Kerja
Gibran Rakabuming Raka. (Foto: R August)
A
A
A

SOLO - Wapres terpilih Gibran Rakabuming Raka memastikan bahwa ia dan Presiden terpilih Prabowo Subianto akan langsung bekerja usai dilantik pada 20 Oktober 2024.

Prabowo-Gibran telah bersepakat dengan pemerintahan Jokowi guna meminimalkan proses belajar dan adaptasi dalam urusan transisi kekuasaan.

 BACA JUGA:

Proses belajar dan adaptasi yang saat ini masih berlangsung diharapkan akan mempercepat pemahaman Prabowo-Gibran terhadap kondisi Pemerintahan.

"Kami sudah menyepakati untuk meminimalkan learning proses dan adaptasi. Begitu dilantik langsung kami kerja, kerja, kerja dan mengeksekusi," ujarnya di Kantor KPU Solo, Kamis (2/4).

Gibran juga menjanjikan akan adanya Quick Win sebagai bentuk pertanggungjawaban capaian dalam 100 hari pekerjaannya.

 BACA JUGA:

"Apalagi yang kemarin sering kami lontarkan saat kampanye kami menyiapkan quick win untuk 100 hari kerja," jelas dia.

Namun demikian, ketika disinggung terkait kabinet Gibran menegaskan bahwa tokoh-tokoh yang akan mengisi kabinetnya adalah keputusan dari Prabowo.

"Itu (kabinet) nanti keputusannya presiden terpilih," ucapnya.

(Qur'anul Hidayat)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement