Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Jaga Stabilitas dan Keamanan Wilayah, Kemenimipas Kukuhkan Satgas Patroli di Bali

Agustina Wulandari , Jurnalis-Rabu, 06 Agustus 2025 |11:11 WIB
Jaga Stabilitas dan Keamanan Wilayah, Kemenimipas Kukuhkan Satgas Patroli di Bali
Menteri Imipas Agus Andrianto mengukuhkan Satgas Patroli Imigrasi di wilayah Bali pada Selasa (5/8). (Foto: dok Kemenimipas)
A
A
A

Untuk memastikan patroli berjalan efektif, Satgas akan melibatkan 100 orang petugas imigrasi, setiap personil akan dilengkapi dengan rompi pengaman dan body camera (bodycam).

Kemenimipas
Kemenimipas kukuhkan Satgas Patroli. (Foto: dok Kemenimipas)

Petugas akan berpatroli dengan menggunakan motor atau mobil patroli imigrasi, di 10 titik lokasi strategis yang berada di wilayah kerja Kantor Imigrasi Ngurah Rai dan Denpasar.

Wilayah tersebut antara lain Kuta Utara (Canggu), Seminyak Kerobokan, Pelabuhan Matahari Terbit dan Benoa, Pecatu (Uluwatu, Bingin), Pantai Mertasari, Kecamatan Kuta dan Gianyar (Ubud), serta Nusa Dua Jimbaran.

Terkait hal ini, Pelaksana tugas Direktur Jenderal (Plt. Dirjen) Imigrasi Yuldi Yusman menjelaskan, “Dantim dan Petugas Patroli akan berpatroli pada rute yang telah ditentukan, terutama di area rawan pelanggaran keimigrasian atau daerah di mana kegiatan WNA terkonsentrasi."

"Jadwal pergerakan patroli dilakukan secara berkala dan acak untuk menghindari pola yang mudah ditebak,” ujarnya.

Halaman:
      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement