Advertisement
Advertisement
Advertisement
INFOGRAFIS INDEKS
Advertisement

Tangis AM Putranto Warnai Serah Terima Jabatan KSP ke Muhammad Qodari

Binti Mufarida , Jurnalis-Kamis, 18 September 2025 |11:57 WIB
Tangis AM Putranto Warnai Serah Terima Jabatan KSP ke Muhammad Qodari
Tangis AM Putranto Warnai Serah Terima Jabatan KSP (foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA – Anto Mukti (AM) Putranto resmi menyerahkan kursi jabatan Kepala Staf Kepresidenan melalui acara serah terima jabatan (sertijab) di Kantor Staf Kepresidenan (KSP), Gedung Bina Graha, Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (18/9/2025).

Dari pantauan Okezone, sertijab ini dilakukan sehari setelah Presiden Prabowo Subianto melakukan perombakan atau reshuffle Kabinet Merah Putih dan melantik Muhammad Qodari sebagai Kepala Staf Kepresidenan.

Sertijab diwarnai dengan ucapan terima kasih dari AM Putranto hingga penyerahan cenderamata. Bahkan, AM Putranto tampak menyeka air mata dengan tisu di sela-sela sambutannya, didampingi sang istri tercinta.

“Terima kasih, saya butuh tisu hari ini. Padahal saya tentara, saya menangis juga,” kata AM Putranto mengawali sambutannya sembari menyeka air matanya dengan tisu.

 

Sementara itu, Qodari menyebut AM Putranto telah melakukan banyak hal untuk KSP selama 10 bulan menjabat. Ia menegaskan AM Putranto membantu membangun KSP di masa pemerintahan Presiden Prabowo.

“Walaupun dalam tempo yang relatif singkat, Pak AMP telah membantu membangun KSP, baik organisasinya maupun personalianya. Sadarilah, tanpa Pak AMP, Bapak dan Ibu sekalian tidak ada di ruangan ini. Semua tepuk tangan,” kata Qodari, disambut tepuk tangan para hadirin.

Acara serah terima jabatan diakhiri dengan penyerahan cenderamata. AM Putranto memberikan sebuah buku laporan kinerja semester I-2025 KSP sebagai simbol agar Qodari dapat meneruskan berbagai program KSP yang terkait dengan pemerintah.

Sementara itu, Qodari memberikan kain tenun yang dibalut kotak kado. Selain itu, terdapat sebuah bingkai foto besar berisi foto AM Putranto saat menjabat sebagai Kepala Staf Kepresidenan.

(Awaludin)

      
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita news lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement