JAKARTA - Perselisihan antara Abdurrahman Wahid (Gus Dur) dengan pemerintah tampaknya kian meruncing. Ditambah lagi, makin banyaknya persoalan bangsa yang belum dapat dipecahkan pemerintah saat ini.
"Saya sudah tidak mengakui SBY sebagai Presiden. Semakin banyaknya masalah yang melanda negeri ini adalah bukti ketidakberesan pemerintah dalam memimpin negeri ini," kata Gus Dur.
Hal itu dikatakannya dalam sambutan di acara Munas Alim Ulama, di Hotel Kartika Chandra, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Senin (19/5/2008).
Karena itu, tidak dapat dipungkiri bahwa fakta di lapangan saat ini, masyarakat sudah kehilangan kepercayaan kepada pemerintah.
"Saya sudah seminggu lalu sudah tidak mengakui Presiden SBY sebagai presiden lagi," tegas Gus Dur.
(Ahmad Dani)