JAKARTA - RA, mucikari penjaja artis tuna susila yang diamankan Polres Jakarta Selatan memiliki nama lengkap Robby Abbas (RA) alias Obbie.
Obbie mengaku profesi sebagai mucikari hanya sampingan semata. Pekerjaan utama dia adalah perias wajah atau tukang make up para artis.
"Profesi saya make up artis sambil menjalankan prostitusi," jelas Robby di Mapolres Jakarta Selatan, Jalan Dharmawangsa Raya, Senin (11/5/2015).
Ia menuturkan, jasa jual beli esek-esek itu dilakukan hanya dari teman ke teman. Dari sana Robby memperkenalkan para kliennya kepada pria hidung belang. "Ada 200 orang sesuai data itu, saya sendiri saja melakukan itu," katanya.
Para wanita tuna susila yang ada di dalam daftar Robby Abbas dari berbagai kalangan dan berusia dewasa.
"Di atas 22 tahun biasanya, biasanya berlatar belakang artis dan model. Semuanya dari berbagai kalangan," simpulnya.
(Misbahol Munir)