Tim Puslabfor Olah TKP Penembakan Kantor ESDM

Arie Dwi Satrio, Jurnalis
Jum'at 11 September 2015 10:43 WIB
Foto: Okezone
Share :

JAKARTA - Sebanyak tiga anggota Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri mendatangi Kantor Direktorat Ketenagalistrikan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), di Jalan Rasuna Said, Jakarta Selatan.

Pantauan Okezone di lokasi, Jumat (11/9/2015), ketiganya membawa beberapa peralatan untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) yang berada di lantai empat ruang staf Menteri ESDM "Tiga orang dari anggota kami," ujar petugas Puslabfor kepada Okezone di lokasi.

Petugas tersebut bungkam saat ditanya mengenai perkembangan kasus penembakan di kantor ESDM itu. Dia langsung bergegas naik ke lantai empat. Awak media juga dilarang petugas keamanan untuk masuk ke dalam Gedung ESDM.

(Fahmi Firdaus )

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya