MENTAWAI - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Mentawai menetapkan nomor urut pasangan calon Bupati dan wakil Bupati Mentawai melalui rapat pleno terbuka. Pasangan Yudas Sabaggalet dan Kortanius Sabeleakek mendapat nomor urut satu. Sementara pasangan nomor urut nomor dua jatuh pada pasangan Rijel Samaloisa-Binsar Saleleubaja.
Masing masing pendukung pasangan calon langsung bersorak-sorak dan memberikan iyel-yel dukungan kepada paslonnya. Usai pencabutan nomor, dua pasangan calon diberikan kesempatan berpelukan antar pasangan calon sesuai instruksi KPU.
Pencabutan nomor urut kali ini disaksikan Panwaslih Mentawai, Kajari, Kapolres Mentawai, Danlanal, Dandim 0319, Kepala Disdukcapil, ketua DPRD dan angggota, Kepala Kesbangpolinmas.
“Pencabutan nomor ini sebagai penentu nanti dalam pemilihan dan pemasangan baliho,” ujar Ketua KPU Mentawai, Laurensius Sarogdok, Selasa (25/10/2016).
Sementara pasangan Yudas-Korta, mengaku nomor urut satu tidak mempengaruhi dalam pemelihan suara. “Nomor urut bukan menentukan pemenangnya, nomor urut satu bagus dan nomor urut dua bagus, jadi biasa saja,” kata Yudas Sabaggalet usai mencabut nomor urut.
Sementara pasangan Rijel-Binsar merasa mendapat nomor urut dua adalah sebuah keberuntungan. “Nomor urut 2 ini merupakan nomor keberuntungan, jadi ini nomor yang baik,” katanya dengan semangat,” pungkasnya.
(Risna Nur Rahayu)