Sedih! China Minta Warganya Tak Nyalakan Kembang Api saat Perayaan Imlek

Rufki Ade Vinanda, Jurnalis
Jum'at 27 Januari 2017 13:42 WIB
Perayaan Imlek di China. (Foto: AP)
Share :

Sedangkan Kota Baoding mengancam akan menahan warganya yang berani menyalakan kembang api.

Tahun ini China menyambut Imlek dengan dilanda krisis kabut asap. Kabut asap di China telah mencemari udara, tanah, dan air sehingga menyulitkan kehidupan sehari-hari masyarakat.

Seiring pertumbuhan ekonomi yang berkembang pesat, kini China telah memasuki tahun ketiganya dalam perang melawan polusi kabut asap. Hal itu akibat meningkatnya jumlah pabrik dan kendaraan bermotor.

Sebelumnya, Wali Kota Beijing Cai Qi membentuk pasukan khusus untuk menangani kasus pembakaran ilegal dari sektor industri yang diduga berkontribusi memicu kabut asap.

Selain dari industri, sekira 300 ribu kendaraan akan dibatasi untuk memasuki wilayah ibu kota Negeri Tirai Bambu tersebut pada Februari 2017. Kendaraan bermotor pun dianggap sebagai salah satu penyumbang polusi asap yang paling tinggi. (rav)

(Rifa Nadia Nurfuadah)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya