“M Husen datang berpura-pura hendak membeli rokok, pada saat dihampiri oleh Subarno, M Husen tampak kebingungan, karena merasa curiga, Subarno langsung menghubungi tim gabungan untuk mengejar orang tersebut dan langsung dilakukan penangkapan,” tambahnya.
Setelah diintrogasi dan diperiksa, ternyata orang yang dicurigai tersebut adalah M Husen, seorang napi yang melarikan diri dan langsung dibawa ke sel isolasi di Lapas Batu.
“M Husen dan Syarjani Abdullah kabur dari LP Batu Nusakambangan dengan cara memanjat pagar di pos tiga yang saat itu sedang penggantian petugas jaga, sehingga disaat pos tiga sedang kosong, maka kesempatan tersebut dimanfaatkan oleh kedua napi untuk melarikandiri,” papar Yudo.
(Qur'anul Hidayat)