Lalu, apresiasi lembaga pelopor pembiayaan suku bunga rendah untuk koperasi dan UKM, provinsi dengan sistem administrasi, inovasi dalam percepatan pelayanan publik, perusahaan program kepemudaan dan tokoh pengembang program pertanian.
Mantan Ketua Dewan Pers, Bagir Manan, menerima penghargaan dalam kategori Lifetime Achievement pada iNews Maker Award 2017. Penghargaan itu diberikan langsung oleh Hary Tanoe.
“Saya sekaligus atas nama istri, anak, dan cucu mengucapkan terima kasih yang tak terhingga atas penghargaan ini. Tapi, sekaligus saya berterus terang untuk menerima penghargaan ini, saya yakin penghargaan ini tak sekadar menghargai, tapi mengandung harapan-harapan di masa depan,” kata Bagir Manan
Dia juga berharap, award yang diterima itu bisa menjadi kekuatan untuk masyarakat untuk hidup yang lebih baik di masa depan.
“Penghargaan ini merupakan kekuatan bagi kita semua. Untuk melakukan sesuatu yang lebih baik bagi kehidupan bersama di masa depan,” katanya.
(Rachmat Fahzry)