Kocak! Dibonceng Freestyle, Pak Polisi Ini Sempoyongan hingga Terjatuh

Rizka Diputra, Jurnalis
Rabu 27 September 2017 10:44 WIB
Share :

CILACAP - Aksi freestyle motor memang memiliki nilai seni atraktif meski berisiko. Namun, freestyle tetap banyak diminati, terutama para anak muda. Akan tetapi, apa jadinya jika seorang anggota polisi dibonceng saat aksi freestyle dipertontonkan?.

Dalam video yang diunggah oleh pengguna akun Instagram @revdy pada Selasa 26 September 2017, seorang anggota Polres Cilacap mungkin takkan melupakan pengalamannya berikut ini.

Ia dibonceng seorang freestyler motor yang beraksi dengan teknik wheelie. Teknik wheelie merupakan salah satu teknik freestyle dengan cara mengangkat ban depan dan berjalan dengan menekan gas motor. Sang freestyler itu nampak begitu lincah mengendalikan motornya dengan melakukan gerakan berputar.

(Baca juga: Edan! Foto Remaja Perempuan Pakai Kaos Gambar Porno Viral di Media Sosial)

Ada beberapa kali putaran yang ia lakukan. Sementara anggota polisi yang dibonceng tadi nampak begitu anteng. Namun, kejadian menggelikan justru terjadi berikutnya. Saat si freestyler hendak beraksi dengan gaya, polisi itu tiba-tiba saja hilang keseimbangan dan nyaris terjatuh dari motor.

Pemuda yang mengemudikan motor itu kemudian menghentikan motornya dan berusaha membantu polisi yang sudah terlihat sempoyongan itu. Peristiwa itu lantas menjadi bahan tertawaan termasuk para anggota polisi lain yang berada di halaman Mapolres Cilacap.

(Baca juga: Geger! Aksi Koboi Jalanan Terekam Kamera, Pria Ini Todongkan Pistol Sambil Teriak-Teriak)

Revdy dalam akun Instagram-nya tak lupa meminta maaf atas aksi freestyle yang tak disangka membuat pak polisi tadi terhuyung-huyung. "Maafin saya paaak. Pak polisi Cilacap baik-baik semua," tulis @Revdy.

Tonton videonya di bawah ini:

A post shared by Revdy Stunter Motovlog (@revdy) on Sep 25, 2017 at 1:01am PDT

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya