PVMBG Catat Erupsi Gunung Agung Terjadi Selama 3 Menit

Arie Dwi Satrio, Jurnalis
Minggu 30 Desember 2018 05:22 WIB
Gunung Agung (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA - Badan Geologi Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) telah menentukan status Gunung Agung berada pada level III, sehingga Bali menjadi dalam posisi siaga setelah mengalami erupsi. Erupsi Gunung Agung sendiri terjadi pada pagi ini sekira pukul 04.09 WITA.

"Telah terjadi erupsi Gunung Agung Bali pada tanggal 30 Desember 2018 pukul 04.09 WITA, namum tinggi kolom abu tidak teramati," kata mantan Kabag Humas BMKG, Harry Tirto Djatmiko melalui keterangan resminya, Minggu (30/12/2018).

Menurut Kabid Manajemen Observasi Meteorologi Penerbangan BMKG tersebut, erupsi Gunung Agung terekam di seismogram dengan amplitudo 22 milimeter. Adapun, durasi erupsi Gunung Agung terjadi selama sekira tiga menit.

"Saat ini, Gunung Agung berada pada status level III atau siaga," ungkap Harry Tirto.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya