JAKARTA – Kota Solo bakal didatangi ribuan Alumni UNS #01 dari berbagai daerah Solo Raya dan Jawa Tengah dalam rangka Deklarasi Pemantapan Dukungan Alumni UNS terhadap pasangan capres-cawapres Joko Widodo-Ma'ruf Amin. Hal itu sebagaimana diungkapkan Harry Prasetyo SE, ketua penyelenggara sekaligus ketua Relawan JoSmart (Jokowi Sebelas Maret) Solo Raya.
Deklarasi diselenggarakan pada Sabtu 26 Januari 2019, pukul 09.00 WIB, bertempat di Gedung Graha Wisata Niaga, Solo.
"Dipilihnya Kota Solo sebagai tempat deklarasi awal Alumni UNS dukung pasangan #01 ini terkait nilai historis Solo sebagai tempat asal Jokowi dan UNS, sehingga kami terpanggil untuk menggalang kemenangan pasangan 01 di Solo Raya dengan target di atas 80 persen," jelas Harry di Novotel Solo, Kamis (10/1/2019).
Ia menyampaikan, di samping deklarasi, kegiatan juga bakal diisi penandatanganan Komitmen Alumni UNS #01 serta pembekalan oleh sejumlah tokoh. Di antaranya adalah Jendral (Purn) Moeldoko, Akbar Tanjung, dan Ustadz Yusuf Mansur.
(Baca juga: Gelar Rakornas & HUT Ke-46, PDIP Konsolidasi Menangkan Jokowi-Ma'ruf)