Lulung Akan Datang ke Pernikahan Ahok jika Diundang

Fadel Prayoga, Jurnalis
Kamis 24 Januari 2019 11:44 WIB
Haji Lulung (foto: Okezone)
Share :

JAKARTA - Politikus Partai Amanat Nasional (PAN) Abraham Lunggana mengatakan, jika dirinya diundang dalam acara pernikahan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dengan Bripda Puput Nastiti Devi (21), maka tanpa pikir panjang ia memastikan bakal hadir untuk menyaksikan momentum berbahagia itu.

"Pasti datang (ke acara pernikahan). Kalau saya enggak ada halangan pasti datang," kata pria yang karib disapa Lulung saat dihubungi, Kamis (24/1/2019).

Kabar pernikahan Ahok dengan Bripda Puput Nastiti Devi sudah menemui titik terang. Sebab, surat pengantar berupa N1, N2, dan N3 sudah ditandatangani Lurah Pasir Gunung Selatan Aslih .

 (Baca juga: Ahok Resmi Bebas, Haji Lulung: Susah Nyarinya, Ingin Ketemu Saya)

(Baca juga: Ahok Bebas, PDIP: Semoga Semakin Bijaksana dan Matang)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita News lainnya